Peran
- Adam Sandler sebagai Henry Roth,
seorang dokter hewan laut dengan bakat merayu wanita dan takut berkomitmen
- Drew Barrymore sebagai Lucy Whitmore
- Rob Schneider sebagai Ula, asisten Henry yang
merokok ganja dan asli Hawaii. Ula tidak bahagia menikah dengan seorang
perempuan pribumi yang kelebihan berat badan dan memiliki lima anak yang
atletis dan berbakat
- Sean Astin sebagai Doug
Whitmore, kakak laki-laki Lucy, binaragawan yang bergantung pada steroid
- Blake Clark sebagai Marlin Whitmore, ayah Lucy, seorang nelayan
profesional
- Lusia Strus sebagai Alexa, asisten Henry dengan gender yang tidak
jelas
- Dan Aykroyd sebagai Dr Keats, seorang
dokter yang mengkhususkan diri pada gangguan otak
- Amy Hill
sebagai Sue, manajer kafe Hukilau dan teman almarhum ibu Lucy
- Allen Covert sebagai Tom si sepuluh detik, seorang pasien rumah
sakit dengan gangguan memori yang parah
- Missi Pyle
sebagai Noreen, pengacara pajak yang bertemu Henry di sebuah bar
- Maya Rudolph sebagai Stacy, wanita hamil di pesta pantai
Sutradara
|
:
Peter Segal
|
Produser
|
Jack
Giarraputo
Steve
Golin
Nancy
Juvonen
|
Durasi
|
: 99 menit
|
Synopsis
Film ini
menceritakan sosok Henry Roth (Adam Sandler) yang jatuh cinta pada Lucy
Withmore (Drew Barrymore). Lucy adalah penderita Goldfield
Syndrome. Bentuk amnesia anterograde fiktif di mana peristiwa yang
terjadi hari itu akan menghilang dari ingatannya setiap malam. Pertemuan Henry
dan Lucy terjadi di Cafe milik Sue, sahabat ibu Lucy. Henry bekerja sebagai
dokter hewan di sebuah akuarium binatang-binatang laut, dimana setiap hari dia
bergelut dengan singa laut, hiu maupun pinguin. Pertama kali bertemu, Henry
merasa tertarik dengan Lucy. Tapi, Lucy tak menyadarinya. Ketika kesempatan
berbicara itu ada, Henry mengobrol dengan Lucy dan mereka berjanji akan sarapan
kembali besok. Keesokan harinya Henry datang ke Cafe milik Sue, tapi Lucy tak
mengenalinya dan memintanya pergi. Henry berusaha mendekatinya, tapi tangannya
segra ditarik Sue. Sue menceritakan kepada Henry bahwa Lucy punya masalah
dengan ingatannya. Hal itu disebabkan kecelakaan yang dialami Lucy setahun yang
lalu. Sejak saat itu dia selalu menganggap semua hari sama dan mengerjakan
kegiatan yang sama setiap harinya. Pergi ke Cafe, sarapan, merayakan ulang
tahun ayahnya, Marlin. Ya, Lucy selalu menganggap setiap hari adalah ulang
tahun Marlin.
Henry
bertekad membantu ingatan Lucy. Tapi Marlin dan Doug (saudara laki-laki Lucy) tak
membiarkan Henry mendekati Lucy begitu saja. Henry pun mulai memberikan
perhatian pada Lucy melalui cara-cara unik, lucu bahkan konyol. Mulai dari
menyetop mobil Lucy, pura-pura minta tolong sampai pura-pura dihajar. Sungguh
mengocok perut. Hingga suatu hari Henry mencoba membuat sebuah video bagaiamana
mereka bertemu setiap hari agar Lucy mengingatnya. Puncaknya, Lucy mulai
menyadari dirinya dibohongi ayah dan adiknya setiap hari katika mobil yang dia
gunakan ditilang polisi karena masa berlaku platnya sudah berakhir namun Lucy
tetap berkeyakinan itu belum berakhir hingga tahun berikutnya.
Akhirnya
Marlin dan Doug mengajak Lucy ke Institut rehabilitasi gangguan otak untuk
menemui Dr. Keats. Henry tetap tak mengendurkan perhatiannya. Dia mengajak Lucy
berkencan setiap hari. Tapi Lucy tetap saja lupa, bahkan hingga ciuman ke 23
mereka Lucy masih mengatakan itulah ciuman pertamanya dengan Henry. Henry
mengatakan pada Marlin bahwa ia punya rencana akan berlayar ke kutub utara
untuk melakukan penelitian terhadap singa laut disana. Lucy yang mendengarnya
tak terasa meneteskan air mata. Ia menyadari bahwa dirinya kni telah jatuh
cinta pada Henry. Tapi Lucy tak ingin mencegah keinginan Henry. Lucy pun
menemui Henry dan memintanya untuk melupakan semua kenangan-kenangan antara
mereka berdua.
Tiba hari
keberangkatan Henry, Marlin dan Doug mengatakan menemui Henry dan mengatakan
padanya bahwa Lucy sekarang tinggal di Institut dan menjadi guru seni di sana.
Henry berlari menemui Lucy. Lucy kembali tak mengenalinya. Akan tetapi Lucy
menunjukkan semua lukisan-lukisan karyanya kepada Henry. Lukisan itu bergambar
wajah Henry. Semuanya!!! Lucy mengatakan bahwa dia setiap malam memimpikan
Henry. Mereka menikah, tapi Lucy tetap tak menyadarinya. Setiap pagi Lucy
selalu menonton video tentang tragedi kecelakaannya, video pernikahannya dengan
Henry. Henry pun bisa mewujudkan impiannya berlayar ke kutub utara bersama Lucy
dan putri mereka ditemani Marlin.
Kelebihan
dari film ini menurut saya yaitu mengajarkan kita bahwa mencintai seseorang
harus menerima kekurangan dan kelbihan pasangan satu sama lain, kalau cita itu
tulus maka tidak akan mudah menyerah begitu saja. Contohnya Henry yang mau
menerima kekurangan Lucy dan tidak menyerah membantu Lucy untuk melanjutkan
hidupnya meski cinta mereka diuji ingatan.
Kekuranga
dari film ini tidak ada menurut saya